7 Cara Sederhana Bagi Bunda Mendekatkan Diri Dengan Si Buah Hati

7 Cara Sederhana Bagi Bunda Mendekatkan Diri Dengan Si Buah Hati

Sebagai orangtua yang juga berkarir, waktu yang terbatas bersama anak pastilah sangatlah berharga. Namun, pekerjaan yang menumpuk, dan jam kerja yang sibuk membuat mama jadi sulit menikmati quality time bersama anak.

7 Cara Sederhana Bagi Bunda Mendekatkan Diri Dengan Si Buah Hati

Tanggal merah, dan weekend sangat ditunggu-tunggu, supaya bisa sekadar mengobrol dan bermain agar tahu bagaimana perkembangan si kecil sehari-hari. But don’t you worry, moms! Mama tetap bisa dekat dengan si kecil lewat 7 cara efektif ini:

1. Banyak hal baru yang dipelajari si kecil lewat kegiatan berbelanja bersama

Bukan hanya sekadar belanja, mama bisa menikmati quality time bersama si kecil sambil mengajarinya bermacam-macam sayuran, atau buah-buahan, lho. Secara tidak langsung obrolan yang terjadi akan membuat mama semakin dekat dengan si kecil, juga akan menambah pengetahuan baru untuknya.

2. Memasak makanan favorit si kecil

Hal sederhana, namun bisa membuat mama dekat dengan si kecil salah satunya adalah mengajaknya untuk memasak. Membuat hidangan favorit si kecil, atau membuat kue baru yang belum pernah dicoba sebelumnya. Gak perlu takut berantakan, karena si kecil pasti sangat senang bisa memasak bersama mama.

+ kalau untuk pasangan, ada resep bahan makanan yang ternyata baik untuk pasangan tercinta ++

3. Kalau tidak suka memasak, Mama bisa mengajak si kecil untuk berwisata kuliner

Ajaklah anak ke tempat-tempat wisata kuliner baru. Jalan-jalan sore yang berakhir dengan makan malam di kafe-kafe unik kekinian. Menu-menu camilan baru seperti es krim goreng, kue cubit greentea, black burger, atau Thai tea pasti akan membuat si kecil happy.

4. Ajari anak untuk berani mencoba hal baru

Sikap berani mencoba hal baru, berani keluar dari zona nyaman, berani bersuara, bisa diajarkan sejak dini, lho. Misalnya, weekend ini mama bisa mengajaknya untuk olahraga memanah, menunggang kuda, atau melukis. Pacu semangatnya untuk terus belajar hal-hal baru. Kedekatan yang sangat berkualitas, kan?

5. Sebelum tidur, ceritakan kisah masa kecil mama

Seperti dongeng, Mama bisa menceritakan kisah masa kecil yang sangat membahagiakan kala itu. Selipkan beberapa nasehat, agar anak mau menghargai orang lain, belajar mendengarkan, belajar memahami, dan belajar mengambil pelajaran dari kisah masa lalu.

6. Meski capek, luangkan waktu sebentar saja untuk bermain bersamanya

Selelah-lelahnya tubuh pulang bekerja, setiap orang tua biasanya akan kembali bersemangat ketika melihat senyum manis si kecil di rumah. Tenaga yang hilang seperti penuh kembali saat memeluknya. So, ajak anak bermain walau sebentar agar hati si kecil gembira dan tahu bahwa mamanya sangat menyayanginya.

7. Liburan menikmati pemandangan hijau

Di saat ada waktu senggang yang lebih banyak, ajak anak untuk pergi menikmati pemandangan alam yang hijau, menghirup udara segar pegunungan, atau bermain di tepi pantai. Jangan hiraukan telepon berdering, karena inilah saat yang paling berharga untuk bisa quality time bersama si kecil.

Jadi meski sangat sibuk, jangan lupakan waktu untuk quality time bersama si kecil ya, moms. Hal-hal tersebut di atas memang nampak sederhana, namun momen-momen ini sangat ditunggu-tunggu si kecil karena bisa dekat ibundanya.

Ikuti informasi lainnya dari kumpulsebar di Google News.